Pandemi Covid-19 masih belum juga berakhir. Pemerintah juga sudah melakukan banyak hal bagaimana agar virus corona ini tidak menyebar. Namun, kenyataannya penyebaran virus masih saja terjadi. Selain melakukan pedoman pencegahan, banyak orang yang masih mencari alternatif lainnya, missal dengan mengonsumsi rempah atau tanaman herbal.
Tanaman herbal dipilih karena memang memiliki nilai lebih dan minim efek samping. Berikut beberapa rempah untuk covid-19 yang bisa menjadi referensi untuk kalian;
Jahe Merah
Jahe merah memiliki kandungan yang dapat memperkuat dan menambah imunitas tubuh. Di dalamnya mengandung senyawa aktif gingerol. Kalian bisa mengonsumsi jahe merah dalam bentuk minuman segar yang diseduh dengan air hangat atau bisa juga dalam bentuk jamu. Semua kembali pada selera. Jahe merah ini juga hangat di tenggorokan sehingga saat mengonsumsinya menjadi lebih lega dan segar.
Temulawak
Selain jahe merah, rempah untuk covid yang lain yaitu temulawak. Sekilas, penampilan temulawak seperti kunyit. Perannya pun sama seperti kunyit yaitu dapat menangkal radikal bebas. Karena temulawak mengandung antioksidan yang tinggi, maka jika mengonsumsinya dengan rutin sudah tentu bisa mencegah virus untuk masuk ke tubuh.
Kunyit
Kandungan kurkumin pada kunyit juga dapat menjadi antioksidan alami. Dengan begitu, kunyit ini sangat cocok dikonsumsi saat pandemic seperti sekarang ini. Tidak hanya itu, kunyit juga kerap dijadikan pewarna alami dengan warna kuningnya yang khas.
Jinten Hitam
Selanjutnya yaitu jinten hitam. Jinten hitam juga memiliki sifat anti inflamasi dan antioksidan. Itu artinya, jinten hitam ini dapat mengurangi peradangan di dalam tubuh. Selain itu, jinten hitam juga bisa menjadi salah satu alternatif untuk dikonsumsi dengan tujuan meningkatkan imunitas tubuh.
Cengkeh
Cengkeh juga termasuk rempah dengan sejuta manfaat. Biasanya, cengkeh ini digunakan sebagai pelengkap bumbu masakan. Namun, ternyata cengkeh juga bisa membantu meningkatkan imunitas tubuh. Kandungan dalam cengkeh disinyalir bisa meningkatkan jumlah sel darah juga mampu membunuh racun.
Kencur
Sama dengan yang lainnya, kencur juga dapat membantu tingkatkan imunitas tubuh jika dikonsumsi dengan rutin. Kencur dapat meningkatkan sel-sel spleen juga peritoneal. Jika kalian bingung harus mengonsumsi kencur dengan seperti apa, kalian bisa membuat minuman beras kencur. Setelah itu, bisa ditambahkan gula merah di dalamnya agar lebih manis dan enak.
Itulah beberapa rempah untuk covid-19 yang bisa kalian konsumsi untuk meningkatkan imunitas tubuh. Bagi sebagian orang, mengonsumsi bahan herbal lebih nyaman di badan. Namun, ada juga sebagian orang yang juga alergi dengan kandungan yang ada di dalamnya, sekalipun hal ini masih jarang terjadi.
Kalian bisa mencobanya terlebih dahulu. Bahan rempah di atas mudah di dapat dan mudah dibuat.
Jadi, tunggu apa lagi?
Ingin tahu info-info tentang sejarah Indonesia, indonesia culture dan beragam budaya yang ada di negara ini. ayo kunjungi saja www.indonesiancultures.com disini kamu akan belajar banyak tentang budaya, adat yang pernah ataupun terjadi di Indonesia