• Post author:
  • Post comments:0 Comments
  • Post category:Local Wisdom
  • Post last modified:29 Juni 2022
  • Reading time:3 mins read

Kenari cincang menjadi topping air jahe gula merah. Guraka sangat bagus dijadikan minuman untuk meningkatkan sistem imun.

******

Guraka merupakan minuman penghangat tubuh khas Maluku. Maluku adalah salah satu pulau penghasil rempah-rempah di Indonesia. Guraka minuman rempah berbahan dasar jahe dan gula merah serta irisan kenari ini sangat cocok disajikan disaat musim penghujan. Dapat menghangatkan dan meningkatkan daya tahan tubuh untuk menangkal virus corona yang saat ini sedang mewabah.

Guraka memiliki citarasa yang berbeda dengan wedang jahe meskipun sama-sama berbahan dasar jahe. Rasa jahe pada minuman guraka tidak terlalu menyengat, rasa legit dari gula merah atau aren yang lebih dominan.

Source: mnt

Minuman ini biasanya disajikan menggunakan gelas dari bambu dengan cara menghaluskan jahe dengan parut kemudian rebus dengan air mendidih, tambahkan gula merah atau gula aren, daun pandan, sedikit kayu manis dan tak lupa dengan sedikit kenari cincang.

Minuman ini dapat dimodifikasi dengan menambahkan susu kental manis agar citarasanya menjadi lebih manis dan sedikit kental.

Mengapa Guraka Dijadikan Minuman Untuk Meningkatkan Sistem Imun

Minuman guraka sangat bagus untuk menjaga kesehatan tubuh dan menambah imunitas. Hal ini dikarenakan jahe mampu menghambat infeksi virus dan bakteri, selain itu jahe juga bersifat anti inflamasi, anti bakteri dan anti virus sehingga baik untuk menjaga daya tahan tubuh.

Gula merah atau gula aren banyak mengandung zat besi, kalium, magnesium,fosfor dan vitamin C. Zat fitonutriennya menjadikan tubuh lebih bertenaga, melawan sel kanker dan meningkatkan sistem imun.

Sedangkan kenari merupakan sumber lemak, protein, dan serat yang tinggi. Kandungan vitamin dan mineralnya sangat bermanfaat bagi kesehatan karena merupakan sumber antioksidan yang baik. Dengan seringkali mengkonsumsi minuman guraka, banyak sekali manfaat positif yang dapat dirasakan bagi kesehatan tubuh. IC.

 

Ingin tahu info-info tentang sejarah Indonesia, indonesia culture dan beragam budaya yang ada di negara ini. ayo kunjungi saja www.indonesiancultures.com disini kamu akan belajar banyak tentang budaya, adat yang pernah ataupun terjadi di Indonesia

Komentar Untuk Minuman Untuk Meningkatkan Sistem Imun, indonesia culture, indonesian culture, budaya indonesia, adat indonesia